Kamis, 02 November 2017

Cara mudah Menghilangkan Jerawat dengan Adobe Photoshop

sebelum ya.....
sebelum ya....

Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi tutorial buat sobat tentang cara menghilangkan jerawat dengan photoshop dengan cepat dan mudah. Menghilangkan jerawat dengan photoshop tidak begitu sulit bahkan bisa dikatakan editing foto yang sangat ringan dan hanya memerlukan satu konsep tool saja. 
Tool yang akan kita gunakan adalah Patch Tool, Patch Tool ini berfungsi untuk menghilangkan jerawat atau bintik bintik hitam pada area kulit yang berjerawat. Jadi buat sobat yang masih pemua, saya pastikan dengan mengikuti langkah langkah tutorial dengan baik pasti akan cepat lebih pahan dan mengerti cara menggunakan Patch Tool. Nah Buat sobat yang ingin menghilangkan jerawat di photoshop, silahkan simak/ikuti tutorial ini sampai akhir, yuk cekidot:
1.    Sebelum kita ingin mengedit foto, pastikan adobe photoshop sobat sudah siap. Jika sudah, buka adobe photoshop terlebih dahulu.
2.    Pilih file pada pojok kiri photoshop dan pilih salah satu foto yang sobat ingin edit.
3.  Jika foto sobat sudah masuk pada photoshop, zoom foto tersebut menggunakan CTRL + + atau menggunakan Zoom Tool (Z). Tujuan agar sobat melihat dengan jelas jerawat yang akan dihilangkan
4.  Foto sudah dizoom, pilih Patch Toll (J). Fungsi Patch Toll adalah dapat menghilangkan jerawat yang kita ingin hilangkan.
5.  Caranya sangat mudah, lingkari jerawat secukupnya menggunakan Patch Tool, jangan melingkari semua jerawat yang ada pada wajah. Karena dengan melingkari semua jerawat akan menampilkan hasil yang kurang baik. Jadi lingkari secukupnya saja, karena cara ini akan diulang ulang sampai jerawat tersamarkan.
6.    Sesudah jerawat dilingkari, tahan lingkaran tersebut kemudian geser ke area yang tidak berjerawat. Sesudah itu CTRL + D untuk menghilangkan Garis putus putus lingkaran tersebut.
7.    Ulangi cara yang sebelumnya menggunakan Patch Tool, lingkari kembali wajah yang terkena jerawat serta menahan mouse pada tengah lingkaran kemudia geser ke area yang tidak terkena jerawat. Jika sudah CTRL + D pada keyboar untuk menghilangkan garis putus putus.
8.    Ulangi kembali dengan cara sebelumnya dengan membuat lingkaran dengan Patch Tool pada area yang terkena jerawat, tahan dan arahkan ke area yang tidak berjerawat. CTRL + D agar garis putus putus hilang.
9.    Sedudah jerawat mulai tersamarkan, ulangi kembali seperti cara yang sebelumnya dengan membuat lingkaran pada area yang berjerawat, tahan dan arahkan lingkaran pada area yang tidak terkena jerawat dan jangan lupa CTRL + D agar garis putus putus hilang.
10. Ini termasuk proses akhir trik menghilangkan jerawat dengan photoshop. Cuman ada lagi yang kita harus lanjutkan agar hasil foto bisa terlihat maksimal. Mengatur efek cahaya gelap terangnya foto, tujuan agar foto bisa terlihat lebih alami dan bercahaya.
11. Caranya, klik Image pilih Adjustment dan Curves. Berfungsi untuk mengatur pencehayaan. Caranya geser sedikit keatas garis yang ada pada tengah tengah kotak Curves, kemudian OK.
12. Langkah selanjutnya hampir sama dengan langkah sebelumnya, Klik Image pilih Adjustment dan Eksposure. Berpungsi untuk mengatur pencahayaan juga, akan tetapi lebih fokus pada cahaya gelap terangnya.
13. Hampir sama juga dengan cara sebelumnya, Klik Image pilih Adjustment dan Vibrance. Berfungsi untuk mengatur pencahayaan akan tetapi lebih fokus pada pewarnaan kulit tubuh.
14. Jika sobat ingin melihat hasil pencahayaan yang baik maka ulangi kembali cara yang tiga tadi sampe foto terlihat menyatu dengan cahaya.
15. Jika sobat mengikuti langkah langah cara menghilangkan jerawat dengan photoshop diatas dengan baik, setidaknya sobat akan paham cara menggunakan Patch Tool dan efek pencahayaan lainnya.
16. Proses editing foto bisa dikatakan sudah selesai, tinggal menyimpan hasil fotonya saja dengan cara Klik File kemudian Save As dan merubah Format foto JPG lalu Ok.


sesudah edit.....
17. Selesai.

Semoga bermanfaat ya...............


Kakak Kecil


EmoticonEmoticon

Belanja